Warung Makan Putri Gunung

August 5, 2022

Warung Makan Putri Gunung merupakan salah satu rumah makan di Banyumas yang memiliki konsep unik, menu makanan dari bahan dan bumbu lokal khas pedesaan. Warung makan ini berlokasi di Desa Kemutug Lor, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas. Warung makan ini memiliki konsep bangunan dan perpaduan kayu dan dinding serta atapnya dari bambu. Nggak hanya itu, untuk furniturenya yakni meja dan bangkunya pun dari kayu yang tebal. Warung makan yang satu ini sangat populer bagi orang-orang lokal maupun dari daerah lain.

Menurut pemilik, Tekad Santosa mengatakan Banyumas memiliki hasil bumi yang melimpah, tetapi tidak bisa diolah menjadi makanan untuk diberikan kepada orang lain ataupun tamu sehingga beliau membuat konsep warung makan tersebut.

Tekad menjelaskan, kearifan lokal memang menjadi konsep utama warung makan miliknya dari menu dan juga desain tempat.

Tujuannya, agar para pengunjung makin mengenal kebudayaan Kabupaten Banyumas khususnya Baturraden.

Di restoran ini menu yang dijual mayoritas adalah sayuran diperoleh dari hasil bumi di sekitarnya, seperti pakis, combrang, jantung pisang yang disudah diolah menjadi kuliner nikmat.

 

 

Sumber: GenPI.co, Istanto

Beri rating:
Kategori:
KULINER


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

The maximum upload file size: 64 MB. You can upload: image, audio, video, document, spreadsheet, interactive, text, archive, code, other. Links to YouTube, Facebook, Twitter and other services inserted in the comment text will be automatically embedded. Drop file here